MINAHASA, sahabatminahasa.id – Kapolres Minahasa, AKBP Steven J.R. Simbar, SIK, Melaksanakan kegiatan Minggu Kasih, di GMIM Eben Haezer Talikuran Wilayah Kawangkoan satu Kecamatan Kawangkoan, Minggu (27/04) 2025.
Dalam sambutanya, Kapolres Menyampaikan terkait menjada situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum (Wilkum) Polres Minahasa.
“Menjaga situasi yang kondusif, tentunya Polri tidak dapat bekerja sendirian dalam. sehingga sehingga kami hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya di Gereja adalah dalam menyampaikan nilai-nilai kebenaran serta mengajak kita untuk tidak melakukan pelanggaran maupun kejahatan,”Kata Kapolres.
Lanjutnya, Kapolres juga menyampaikan peran Tokoh Agama dalam pelaksanaan kegiatan Masyarakat.
“Peran Pelayan Khusus tentunya sama seperti tugas Polri. Yakni melayani, serta membawa masyarakat untuk menjalankan hidup yang benar, lewat penyampaian lewah khotbah maupun pembinaan spiritual kepada masyarakat, baik itu di gereja, di ibadah-ibadah Kolom dan kategorial yang ada,” Katanya.
Kapolres juga mengajak kepada jemaat untuk mengawasi dan bina generasi muda yang ada.
“Mari kita bina generasi muda mulai dari anak anak sekolah Minggu, Remaja dan Pemuda. Ini merupakan tugas kita bersama. Jangan kita biarkan atau tinggalkan mereka mari bersama untuk selalu dalam kelompok yang benar sesuai firman Tuhan,” Pungkasnya.