Kasie Propam Polres Minahasa IPTU Nofry Cek Kesiapsiagaan Anggota Piket Jelang Akhir Pekan di Bulan Ramadan

Minahasa – Guna memastikan kesiapsiagaan personel dalam menjalankan tugas pengamanan di akhir pekan selama bulan Ramadan, Kasie Propam Polres Minahasa IPTU Nofry melakukan pengecekan terhadap anggota piket di sejumlah Polsek jajaran Polres Minahasa, Sabtu (8/3/2024).

Dalam kegiatan ini, IPTU Nofry meninjau langsung kehadiran, kelengkapan, serta kesiapan personel yang bertugas di masing-masing Polsek. Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh anggota tetap dalam kondisi siap siaga guna memberikan pelayanan dan menjaga keamanan masyarakat selama bulan suci Ramadan.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh anggota dalam keadaan siap dan mampu menjalankan tugasnya dengan baik, terutama dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di tengah meningkatnya aktivitas masyarakat menjelang akhir pekan,” ujar IPTU Nofry.

Selain melakukan pengecekan, IPTU Nofry juga memberikan arahan kepada anggota piket agar tetap profesional dalam menjalankan tugas, menjaga kebersihan mako, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan. Ia menegaskan pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Pengecekan ini akan terus dilakukan secara berkala guna memastikan kesiapan personel di seluruh jajaran Polsek, sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Minahasa tetap terjaga selama bulan Ramadan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *